Tuesday, April 22, 2014

Aji : PMI Dan PMR Sahabat Terbaik Pramuka

Salam Pramuka! Siamo! Siamo! Siamo Yes! 

Mana yang lebih baik PMR atau Pramuka? 

Persaingan PMR dan Pramuka untuk mendapatkan keeksisan mungkin pernah terjadi. 

Pada kesempatan ini, saya akan sedikit bercerita mengenai pengalaman saya sebagai seorang Dewan Ambalan di SMA. 

PMR dan Pramuka adalah ekstra wajib di sekolahku. Tetapi setiap siswa/ siswi tidak wajib ikut kedua-duanya. Malah harus memilih salah satunya. Persaingan promosi untuk mendapatkan adik (Pramuka) dan andik (PMR) pun terjadi saat awal-awal tahun ajaran baru. Konflik perebutan lapangan untuk kegiatan rutin hari Jumat kerap terjadi. Konflik perebutan jadwal dan tempat untuk kegiatan even-even besarpun juga terjadi. Itulah yang membuat Pramuka dan PMR terlihat seperti dua rival yang selalu bersaing di sekolahku. 

Kelihatannya memang seperti itu. Akan tetapi itu salah. Kami memang sering rebutan lapangan, tapi itulah yang mengarahkan kami menjadi insan-insan yang lebih beripikir realistis dan kritis, membuat kami menjadi orang yang tidak egois. Yang terpenting bukan ekstra mana yang eksis, tapi bagaimana caranya ekstra-ekstra ini dapat membangun negeri ini menjadi lebih harmonis. Itulah prinsip kami. Kami sering mengadakan rapat untuk memperoleh keputusan yang baik (baik untuk PMR dan Pamuka). 

Di sekolah kami setiap ada even-even besar pasti selalu ada kerja sama antara Pramuka dan PMR. Kami tidak aka bisa menjalankan even-even besar ini dengan baik jika tidak ada kerja sama yang baik pula di antara kami. Komunikasi diantara kami harus selalu terjalin agar semua kegiatan berjalan dengan baik. 

Oh ya, kebetulan saya adalah seorang Dewan Ambalan yang menangani masalah materi. Di Pramuka juga ada materi tentang P3K. Ya, dalam penyampaian materi tersebut Pramuka meminta bantuan kepada PMI untuk menyampaikan materi tersebut. Itulah salah satu perwujudan rasa persaudaraan kami. Dan PMIpun bekerja sama dengan baik sekali. Saya salut kepada PMI karena rela berangkat jauh-jauh hanya untuk membantu Pramuka menyampaikan materi-materi P3K kepada adik-adik Pramuka. Penyampaian materi P3K menjadi lebih jelas dan menarik. Tidak salah jika Pramuka bekerja sama dengan PMI.
 

Jadi intinya Pramuka PMR dan PMI ada bukan untuk bersaing mendapatkan keeksisan. Tapi mereka ada untuk bekerja sama membangun negeri. 

Jika anda mengatakan lebih baik Pramuka dari pada PMR dan PMI, ataupun sebaliknya. Itu salah besar! 

Saya mewakili Pramuka menyampaikan terima kasih kepada PMI dan PMR. 

Semoga kami (Pramuka, PMR dan PMI dapat membangun negeri ini menjadi lebih baik lagi). Saya cinta Pramuka, PMR dan PMI.

No comments:

Post a Comment